Rabu, 02 Februari 2011

Girl’s Day Dihina di Fuji TV Jepang karena masalah oplas?

Stasiun FUJI TV Jepang baru-baru ini mengundang Girl’s Day untuk munncul dalam salah satu show mereka. Bagaimanapun, acara ini menampilkan segmen “Operasi Plastik Menjadi Sebuah Jalan Kehidupan Bagi Wanita Korea” dimana pada dasarnya Girl’s Day tidak siap.

Sebelum syuting, produser acara telah menginstruksikan host untuk bertanya pada Girl’s Day jika mereka melakukan oplas. Girl’s Day setuju untuk muncul dalam acara karena mereka ingin mempromosikan lagu mereka ‘Nothing Lasts Forever.’
Keadaan menjadi canggung saat host dan Girl’s day pergi ke restoran Korea. Host bertanya pada member “Dimana kamu melakukan oplas?” ( AN/ Ya Ampun!!!) , Girl’s day kaget dan membiarkan mereka dengan tak bisa berkata-kata. Untuk mempromosikan single dan merubah topik pembicaraan, Girl’s day kemudian bertanya apakah mereka dapat menyanyikan sebagian dari lagu mereka. Bagaimanapun, sang host kembali ke topik oplas. Minah yang marah pun menjawab, dalam nada bercanda tapi terganggu, “Jika kau bertanya pada kami lagi dimana kami melakukan oplas, aku akan membunuhmu dengan membuatmu memakan makanan pedas!
Netizen meberikan komentar negatif seperti, “Apakah mereka mencoba menghancurkan reputasi Girl’s day?”  dan “Banyak selebriti Jepang yang melakukan oplas. Mengapa mereka berpikir hanya orang Korea yang melakukannya?”
Sisi positifnya, MNet Jepang menayangkan “I Love Girl’s day’ baru-baru ini.

Source: Money Today + junchan@Koreaboo
Indo Trans: StalkingHero@Hallyucafe

Tidak ada komentar:

Posting Komentar